BLORA, INFOMEDIA.ID
Guna meningkatkan pengamanan dan kondusivitas wilayah, Tim Blue Light Patrol (BLP) Polsek Jati Polres Blora Polda Jawa Tengah, intensif melakukan patroli dan menyambangi obyek vital seperti kawasan perkantoran, perbankan, serta pemukiman warga. Dengan menggunakan buddy system dan senjata laras panjang, Tim BLP berkeliling di wilayah hukum Polsek Jati, pada Selasa (17/8/2021) malam hingga dini hari tadi.
Kapolsek Jati, Eko Adi Pramono mengungkapkan patroli BLP rutin dilakukan setiap harinya dengan waktu yang fleksibel, menyesuaikan dengan situasi dan kondisi di lapangan.
“Untuk pelaksanaan Blue Light Patrol bisa dilakukan beberapa kali dalam sehari. Baik siang ataupun malam patroli terus dilakukan, dengan tujuan untuk menjaga kondusifitas wilayah di Kecamatan Jati,” ujarnya.
Eko Adi menguraikan selain untuk antisipasi gangguan kamtibmas, dalam patroli petugas juga menyampaikan imbauan protokol kesehatan terkait pencegahan Covid -19.
“Kita juga sampaikan imbauan protokol kesehatan kepada masyarakat. Minimal 5 M wajib diterapkan yaitu mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” tambahnya. (Febri).