Wakil Walkot Apresiasi OKK FWLJ di Semarang

Wakil Wali Kota Semarang Ir Hevearita Gunaryanti Rahayu, S. Sos, saat menghadiri Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian (OKK), Forum Wartawan Lokal Jateng bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi Jawa Tengah, di Aula Kecamatan Candisari Kota Semarang, Sabtu (5/3/2022).

SEMARANG, INFOMEDIA.ID.

Wakil Wali Kota (Walkot) Semarang Ir Hevearita Gunaryanti Rahayu, SSos, memberikan apresiasi positif penyelenggaraan Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian (OKK) yang digelar oleh Forum Wartawan Lokal Jateng (FWLJ)  bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Tengah, di Aula Kecamatan Candisari Kota Semarang, Sabtu (5/3/2022).

Apresiasi diberikan oleh tokoh Kota Semarang ini, tidak hanya dalam proses peningkatan kualitas kompeteni wartawan, namun juga banyaknya peserta orientasi dari berbagai daerah di luar Semarang.

“Sangat luar biasa ya. Kami apresiasi peserta orientasi yang hadir dari Brebes, Pemalang, Blora, Salatiga, Jepara dan sebagian besar wartawan Kota Semarang,” sebut Mbak Ita, sapaan akrab Wakil Wali Kota Semarang, saat menyampaikan pidato sambutannya.

Sebagai sosok yang menyampaikan setiap berita apapun bentuknya kepada masyarakat luas, lanjutnya, wartawan sangat diperlukan untuk peningkatan kualitas profesi wartawan agar lebih profesional dan proporsional dalam menyajikan berita.

“Berita yang dibuat wartawan adalah sebagai bentuk kontrol sosial dan evaluasi program pemerintah, sehingga harus disampaikan secara profesional dan proporsional, jadi tidak secara masif menyajikan berita negatif, sehingga berdampak turunnya kepercayaan masyarakat,” tandas Wakil Wali Kota Semarang dalam sambutannya. (*Gun).

error: Content is protected !!