BLORA, INFOMEDIA.ID.
DPC Partai Gerindra Blora mendukung Gibran Rakabuming Raka sebagai Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) mendampingi Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto, di Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 mendatang.
“Sepakat dan mendukung, Gibran Rakabuming mendampingi Prabowo Subianto, Capres dan Cawapres tahun 2024,” kata Ketua DPC Gerindra Kabupaten Blora, Djoko Nugroho, pada Kamis (12/10), yang akrab disapa Kokok.

Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) yang dihadiri jajaran, relawan, bacaleg tersebut, Djoko mengatakan ini sebagai kaderisasi kepemimpinan kedepan. Sosok Gibran dinilai bagus, muda, berbakat, menjabat sebagai Walikota Solo saat ini, tidak ada permasalahan diwilayahnya.
“Gibran peduli wong cilik, programnya baik dan menyentuh,” terang Kokok.
“Semoga Prabowo dan Gibran menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029, tahun 2024,” pungkasnya. (Gun).